Kades Gredek Gerak Cepat Jangan Sampai Sapi Warganya Terjangkit Wabah PMK

Gresik, beritakota.net | Setelah Kabupaten Gresik dinyatakan masuk dalam daftar empat kabupaten yang terjangkit wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di wilayah Jawa Timur, maka tanpa pikir panjang Bahrul Ghofar Kades Gredek Kecamatan Duduksampeyan langsung melakukan pengecekan dengan sidak mendatangi kediaman kandang-kandang sapi milik warganya, Ahad (8/5/2022) malam.


"Saya setelah Bu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indarparawansa kemarin meninjau kandang sapi milik H. Bahri di Dusun Wates Desa Kedungpring Kecamatan Balongpanggang Kabupaten Gresik, maka tanpa pikir panjang saya lansung ke lapangan guna memantau sapi sapi warga sebagai langkah mengantisipasi wabah PMK," ujar Bahrul Ghofar. 


Dikatakan Bahrul Ghofar kebetulan ada 4 lokasi yang sudah dikunjunginya yaitu total ada 36 ekor sapi milik warga, baik itu di Dusun Gredek atau di Dusun Kedungbanteng.


"Alhamdulillah hasilnya semua sapi di desa kami ini sehat tanpa ada gejala PMK," lanjutnya dengan wajah sumringah. 


Dengan adanya wabah PMK ini masyarakat diharapkan Bahrul Ghofar ada kerjasama yang baik, sehingga apabila ditemukan sapi sapinya terindikasi PMK yaitu misalnya kondisi sapinya panas, demam dan mulut keluar seperti lendir, dan tidak mau makan dan kondisinya lemas harus segera memberitahu laporkan. 


"Biar saya dan perangkat desa kita bisa kordinasi ke dinas terkait agar cepat dilakukan pencegahan dan penanganan sejak dini, supaya tidak sampai terjadi penularan pada hewan ternak yang lain," pungkasnya. (Yan)