Wabup Gresik Gandeng Laznas Nurul Hayat Turut Menurunkan Angka Kemiskinan


Gresik, beritakota.net | Hari ini, Selasa, (31/01) Laznas Nurul Hayat (NH) Gresik berkesempatan untuk bertemu dengan Wakil Bupati Gresik Dra. Hj. Aminatun Habibah, M.Pd. NH menyampaikan program-program yang sudah berjalan tahun sebelumnya dan capaian yang telah berhasil dilaksanakan demi memberikan manfaat untuk masyarakat Gresik. 


Nurul Hayat Gresik selama ini telah menjadi Mitra Pemerintah. Artinya ikut bersama-sama membantu pemerintah dalam menanggulangi kemiskinan.


"Saya bersama Pak Bupati berikhtiar keras menurunkan angka kemiskinan. Alhamdulilah sekarang sudah turun, meskipun di angka 1 digit. Kita akan terus bekerja keras agar angka kemiskinan semakin menurun," tutur Ning Min sapaan akrab Wabup Gresik. 


Dalam menangani permasalahan sosial masyarakat membutuhkan energi yang besar, karenanya dibutuhkan sinergi penthelix. "Ada NGO, perusahaan, akademisi dan media," imbuh Wabup. 


Di tempat yang sama, Kepala Cabang NH Gresik Sholikhul Amin menyampaikan terima kasih kepada Wabup Gresik yang selama ini mendukung penuh berbagai program NH demi memberikan kebermanfaatan untuk masyarakat. 


"Kami juga tak henti berterima kasih kepada Sahabat Sejuk Nurul Hayat yang selama ini terus mensupport program-program kemanfaatan bersama Nurul Hayat. Semoga jariyah kebaikan terus mengalir sepanjang waktu," ungkap Alumnus Ponpes Maskumambang Dukun jebolan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ini. (Amin/Telisik Hati)