Ahmad Fauzy Resmi Daftar Calon Ketua DPC Demokrat Gresik, Usung Visi Kebersamaan dan Perubahan

Gresik, beritakota.net | Semakin dekat pelaksanaan pemilihan Ketua DPC Demokrat Gresik, sudah mulai gamblang para kandidat yang dipastikan akan berkontestasi pada Muscab mendatang. Selain nama Eddy Santoso (incumbent) dan Supriyanto (Sekretaris DPC), juga injury time pendaftaran calon tanpa terduga sebelumnya muncul nama Ahmad Fauzy S. Ag anggota DPRD Gresik Fraksi Demokrat yang menyerahkan berkas pendaftaran pencalonan Ketua DPC Demokrat setempat, Minggu (12/6/2022). 


"Saya maju karena untuk kebersamaan dan perubahan dalam besarkan Partai Demokrat dengan persatuan," ujar Ahmad Fauzy dihubungi beritakota.net melalui telepon selulernya. 

Dari kiri berkopyah Entis Sutisna, Fuad (Anggota DPRD Gresik Fraksi Demokrat) dan Ahmad Fauzi seusai menyerahkan berkas pendaftaran Calon Ketua DPC Demokrat Gresik. (ynn/beritakota.net) 
Menurut Fauzy sapaan akrab Ahmad Fauzy yang menjadi anggota dewan tiga periode ini, dari figur lain yang sudah menyatakan mencalonkan diri dari aspirasi PAC-PAC Demokrat masih dianggap kurang bisa memajukan partai dan terkesan mundur, apalagi sebentar lagi memasuki tahun politik yaitu pemilu 2024 maka dibutuhkan figur pemersatu dan kebersamaan dalam membangun dan membesarkan Partai Demokrat. 


"Butuh figur pemimpin yang bisa merangkul semuanya, kalau dari dua calon lain bila terpilih salah satunya maka gesekan kelompok ini atau kelompok itu masih like and dislike, sehingga susah Partai akan bisa besar karena figurnya tidak bisa menyatukan dan merangkul kebersamaan sesuai amanah Ketum DPP Demokrat yaitu AHY," ujarnya menjelaskan. 


Masih lanjut Fauzy dirinya tidak akan memberikan janji, tapi bukti nantinya untuk bisa menangkan Partai Demokrat di Gresik, dengan bekal pengalaman lolos setiap Pemilu menjadi anggota dewan tiga periode ini, ia optimistis dengan figur AHY yang sudah populer di kenal masyarakat luas sebagai politisi milenial yang santun harus bisa disosialisasikan kepada masyarakat Gresik. 


"Tapi kooptasi figur AHY kalau tidak bisa dijalankan DPC Demokrat Gresik, karena figurnya tidak bisa merangkul atau punya misi kebersamaan membesarkan partai maka akan sulit tercapai, sehingga saya punya kewajiban sebagai kader Demokrat untuk bisa bersama merangkul melakukan perubahan menyelamatkan Partai Demokrat di Gresik," imbuhnya dengan nada tinggi. 


Sementara itu Entis Sutisna yang ikut mengantarkan Ahmad Fauzy mendaftarkan diri menyerahkan berkas pencalonannya, ia menambahkan figur Ahmad Fauzy dicalonkan PAC-PAC Demokrat karena bisa merangkul dan menjaga soliditas Partai melalui kebersamaan. 


"Visi kebersamaan dan perubahan yang diusung Pak Ahmad Fauzy menjadikan PAC-PAC memberikan dukungan riil, karena itu kami Tim bertekad menangkan beliau menjadi Ketua DPC Demokat Gresik," ujar Entis Sutisna Wakil Sekretaris DPC Demokrat Gresik.


Sebelumnya Entis Sutisna masuk bursa calon, namun karena untuk kepentingan kebersamaan dan perubahan agar Partai Demokrat maju maka dirinya sepenuhnya mendukung dan menangkan Ahmad Fauzy. 


"Ada yang lebih besar dari kepentingan sekedar pribadi  yaitu bagaimana Partai Demokrat Gresik bisa besar dan menang, maka sangat tepat pilihan kami bersama PAC-PAC berikan dukungan Pak Ahmad Fauzy untuk maju menjadi Ketua DPC Demokrat," pungkasnya. (Yan)